Kamis, 24 Mei 2012

Bertahan Dalam Hubungan Jarak Jauh

Aguss blog -Menjalankan hubungan jarak jauh memang tidak mudah. Namun tak sedikit juga pasangan yang berhasil menjalankannya. Jika kamu ingin bertahan, beginilah caranya!

1. Bertahan dalam cobaan
Tak dipungkiri, cobaan yang dialami mereka yang berhubungan jarak jauh relatif lebih berat. Mereka tak bisa bertatap muka sesering mungkin. Segala permasalahan harus bisa diselesaikan lewat telepon, email atau pesan singkat, karena terkadang tak memungkinkan untuk terbang ke tempat pasangan terlalu sering, saat Anda tengah berselisih.

2. Percaya 100 persen

Berhubungan jarak jauh berarti siap percaya penuh kepada pasangan tanpa harus melihat atau mengontrol perilakunya setiap saat. karena hal itu memang tak mungkin dilakukan. Mereka yang bisa bertahan dalam hubungan ini adalah yang telah mengenal pasangannya dengan baik, sehingga mengurangi rasa curiga dan cemburu. Alhasil, kepercayaan yang kuat bisa terjalin.

3. Atur jadwal
Mereka yang hidup berbeda benua sering kali kesulitan mengatur jadwal. Hal ini juga kerap membuat komunikasi antara keduanya menjadi tak lancar sehingga perselisihan dan percekcokan sering timbul. Ada baiknya untuk mengatur jadwal agar Anda bisa tetap berkomunikasi dengan pasangan, tanpa harus mengorbankan kegiatan sehari-hari satu sama lain.

Saat Anda dan pasangan bisa melewati saat-saat genting dari hubungan jarak jauh, maka fondasi hubungan kalian akan semakin kuat, sehingga tak mudah goyah oleh hal-hal kecil yang menganggu.

Semoga berbahagia!

sumber : ghibo.com

Ternyata, Sendal Jepit Berbahaya!

Ghiboo.com - Memakai sendal jepit memang dipilih sebagian orang karena kepraktisannya. Sayangnya, para ahli menyimpulkan bahwa memakai sendal jepit dalam jangka panjang amat berisiko bagi kesehatan.
Sendal jepit dianggap berbahaya karena jari kaki tidak bisa terangkat dengan rileks, dan ini mengarah pada perubahan tekanan lebih besar pada pergelangan kaki dan tekanan vertikal yang lebih kecil di tumit.
Kerusakan pada kaki yang mengenakan sendal jepit lebih serius daripada sepatu hak tinggi. Para ahli memperingatkan bahwa sendal jepit dapat mengubah cara berjalan seseorang, sehingga ketika mengambil langkah, mereka memberikan tekanan pada bagian luar kakinya daripada tumitnya. Pada akhirnya menyebabkan kerusakan jangka panjang.
Sendal jepit kurang memberikan dukungan pada telapak kaki, sehingga dapat menyebabkan rasa sakit dan lengkungan tendon. Selain itu, ada juga risiko cidera serius dari tersandung.
Tak hanya itu, sebuah hasil tes juga menunjukkan bahwa sendal jepit merupakan sarang kuman. Sendal yang dipakai selama empat hari berturut-turut akan menjadi menjadi rumah bagi bakteri mematikan, seperti staphylococcus aureus, yang bersembunyi di karet sendal.
Jika Anda memiliki luka di sekitar kaki, maka bakteri bisa memasuki aliran darah. Bila tak segera ditangani, maka bisa menyebabkan kematian.
"Bakteri staphylococcus aureus dapat membuat sakit Anda cukup berat jika bakteri tersebut masuk kedalam luka dan ke dalam aliran darah Anda, dimana bakteri bisa menyerang organ internal Anda yang manapun. Jika Anda tidak mengobatinya dengan antibiotik, nyawa Anda akan terancam," papar ata Dennis Kinney, Ph.D., manajer laboratorium mikrobiologi di EMSL Analytical.


sumber : yahoo.com

Pria Benci Sifat Wanita Seperti ini!

Aguss blog - Jika ingin mendapatkan perhatian dari seorang pria bahkan sampai bisa menjadi kekasihnya, maka para wanita sebaiknya tidak memiliki sifat yang dibenci kaum Adam ini.

Ingin tahu sifat seperti apa saja yang dibenci pria dari para wanita, kita lihat dibawah ini:

Terlalu sensitif


Wanita yang terlalu sensitif perasaanya membuat pria serba salah. Jika Anda tipe wanita yang tidak bisa diajak bercanda dan terlalu sensitif, membuat pasangan Anda atau pria yang sedang melakukan pendekatan jadi menjauh dari Anda.

Terlalu Pintar

Setiap orang menykai wanita yang cerdas dan mampu menyuarakan pendapatnya di depan publik. Namun, jika kepercayaan diri si wanita sudah terlalu besar dapat membuat pria hilang feeling.

Cemburu yang tidak rasional

Cemburu merupakan bumbu dalam suatu hubungan. Namun, jika rasa cemburu menjadi berlebihan justru akan menjadi bencana. Apalagi jika setiap lima menit sekali Anda menghubunginya, hal ini akan membuat pria menjadi tidak nyaman dan berpikir ulang tentang hubungan Anda bersamanya.

Terlalu materialistis

Ketidaknyamanan terburuk yang dirasakan pria adalah bila pasangannya terlalu materialistis. Jika Anda ingin tampil cantik depan pasangan, namun selalu memanfaatkan uang pasangan tentunya Anda tidak akan dilihat cantik oleh pasangan. Sebaiknya buatlah pasangan terkesan dengan kemampuan yang Anda miliki bukan keterkaitan dan ketergantungan Anda dengan uangnya.

Wanita Bergantung

Pria suka dengan wanita yang manja, namun jika sudah berlebihan pria akan mundur. Bila wanita terlalu bergantung dan ingin selalu dekat dengan pasangannya, akan membuat pria risih dan takut menjalin hubungan lebih serius lagi.

So girls, kalau ada diantara kalian yang punya sifat seperti ini sebaiknya mulai sedikit diubah, bila tidak ingin kehilangan pria yang kalian sukai dan cintai!


(Berbagai sumber)

Tujuh Hal yang Membuat Pria Putuskan Cinta

Ketika Anda telah menjalin hubungan cukup lama dengan pasangan Anda, tentu harapan selanjutnya adalah menuju ke pelaminan. Tapi alangkah kagetnya Anda, ketika tiba-tiba pacar Anda justru memutuskan hubungan, sebagai wanita tentu ini sangat menyakitkan.
Tapi sebelum perasaan sakit bahkan benci merasuk di hati Anda, coba pikirkan kira-kira apa yang membuat kekasih Anda mengambil langkah ekstrim ini. Berikut ada beberapa alasan pria memutuksan hubungan dengan kekasihnya:
Waktunya berakhir
Wanita umumnya berusaha menjaga kesetiaan kepada pasangannya. Namun berbeda dengan pria, mereka cenderung mencari sosok yang betul-betul cocok dan pas untuk dijadikan pasangan hidup. Jika dengan Anda, dia merasa belum pas maka dia akan meninggalkan Anda.
Mereka Menginginkan Pasangan Sempurna
Setiap pria memiliki fantasi masing-masing akan pasangan yang ideal. Banyak pria yang berharap memiliki pasangan yang dapat menerima mereka seutuhnya, mampu menampilkan sisi terbaiknya dan bisa membantunya untuk berkembang. Ketika pria belum menemukannya, mereka akan terus mencari.
Kebiasaan buruk yang tidak dia sukai
Berusahalah untuk memahami karakter pasangan Anda dan kenali apa yang dia sukai atau tidak. Karena banyak pria yang memutuskan pacarnya karena membersihkan gigi di depannya atau berkelakar terlalu berlebihan
Berikan juga perhatian
Sebagai wanita Anda biasanya maunya dituruti, minta ditemani ke salon atau merajuk minta dibeliin ini atau itu. Tapi pernahkah Anda memberikan perhatian balik ketika pacar Anda minta ditemani nonton atau lainnya?
Pria juga cemburu
Pria bukannya makhluk yang tidak punya hati sehingga mereka juga bisa cemburu. Jika Anda orang yang mudah dekat dengan pria lain apakah itu teman kantor, jelaskan kepada pacar Anda kalau kedekatan Anda hanya sebagai teman.
Desakan Keluarga
Hubungan yang Anda jalani bukan hanya antara Anda berdua, melainkan antara dua keluarga. Beberapa pria dipaksa oleh keluarganya untuk memutuskan pacarnya karena keluarganya tidak menyenangi si wanita. Jadi Anda juga harus pandai mengambil hati keluarga pacar Anda. Tunjukkan perhatian kepada keluarganya bahwa Anda juga menyayangi mereka dan Anda senang bersama mereka.
Takut dengan Komitmen
Pria yang takut komitmen sering disalahartikan. Komitmen merupakan suatu hal yang tidak bisa dihindari ketika pria betul-betul ingin membangun hubungan. Tetapi pria menjadi takut berkomitmen karena mereka merasa sudah tidak cocok dengan hubungan yang dijalankan atau tidak merasa nyaman dengan kekasihnya.

Nah, coba Anda pikirkan baik baik sekarang...

sumber : yahoo.com

Trik Membuat Wanita Tergila-gila

Wanita cantik adalah sosok yang indah dan dicari setiap pria. Banyak cara yang dilakukan pria untuk memikat wanita pujaannya. Wanita umumnya berhati lembut dan sensitif sehingga perhatian yang diberikan pria kepadanya akan membuatnya tersanjung.

Namun tidak sedikit pria yang kehabisan akal untuk memikat wanita pujaannya, apalagi membuatnya sampai tergila-gila. Berikut trik membuat wanita tergila-gila kepada Anda:

Perlakukan wanita dengan spesial

Wanita senang jika diperlakukan spesial oleh pasangannya. Misalnya, ketika Anda sedang bersama pasangan Anda, fokuslah padanya. Jangan membahas hal lain jika pasangan Anda tidak memulainya.

Tidak banyak menilai

Salah satu kebiasaan buruk pria adalah menilai fisik wanita. Padahal semua orang tahu, nobody's perfect. Buat dia merasa nyaman saat berada dekat Anda, caranya menerima dia pada adanya tanpa membanding-bandingkan dengan cewek lain.

Banyak senyuman

Senyum adalah salah satu senjata ampuh dalam menebar pesona. Kata para ahli, senyuman merupakan refleksi diri orang yang selalu berpikir positif. Jadi, tidak ada salahnya Anda sedikit bermuka manis padanya, lebih baik lagi jika Anda berikan guyonan segar untuk si dia.

Berikan kejutan-kejutan romantis

Wanita senang diberikan kejutan apalagi kejutan romantis. Misalnya, makan malam romantis atau memberikan bunga saat Anda pulang kerja.

Jujur dan gentle

Tunjukkan Anda pria yang jujur, sopan, sekaligus charming. Tidak perlu banyak memberi alasan untuk satu kesalahan, berpakaian rapi dan bertutur kata enak didengar. Bila Anda bisa terlihat seperti itu, bisa dipastikan dia bakal ingin dekat Anda terus.





(Berbagai sumber)

Mengapa Wanita juga Mempermainkan Pria?

Jika selama ini hanya pria yang berburu wanita dan mempermainkannya, sebenarnya wanita juga melakukan hal yang sama. Banyak wanita yang tidak serius dan hanya akan menggoda dan mempermainkan perasaan pria.
Mengapa wanita mempermainkan pria, mari lihat alasan-alasan berikut:
Untuk mendapatkan perhatian pria lain
Untuk menarik perhatian seorang pria, wanita akan lebih keras berusaha. Jika sang wanita tidak berhasil menarik perhatian pria tersebut, dia akan berusaha lebih keras entah apapun caranya, termasuk dengan menggoda pria lain.
Untuk kebanggaan
Jika seseorang tidak membalas perhatian Anda, rasanya sakit. Membuat lelaki menyukainya adalah fokus utama wanita. Semangat ini membuat banyak wanita menggoda pria, kalau perlu membuat perangkap untuk menjerat si pria, hanya demi melihat apakah pria tersebut akan tertarik padanya.
Hanya soal waktu
Apa yang dilakukan pria juga bisa dilakukan wanita. Banyak wanita yang juga menghindari hubungan serius. Tanpa komitmen, pria bisa jalin hubungan dengan banyak wanita, lantas mengapa wanita tidak bisa melakukannya juga?
Sifat selalu menggoda
Jika seorang wanita genit, mungkin itu adalah sifatnya. Berburu dan mengejar orang untuk mendapatkan perhatiannya akan dilakukan secara aktif dan selalu ada dalam pikirannya.
Menundukkan pria
Ada saatnya wanita juga ingin seperti pria. Wanita ingin pria melakukan sesuatu sesuai keinginan mereka. Maka wanita mempermainkan perasaan pria untuk membuatnya mengikuti apapun keinginannya.

sumber : Ghiboo.com -